Genting Highland merupakan tempat wisata di Kuala Lumpur yang terletak di atas pegunungan. Disana terdapat berbagai macam hotel, restauran dan sebuah tempat rekreasi. Perjalanan dari Kuala Lumpur ke Genting Highland memakan waktu kurang lebih 2 jam dengan menggunakan bus dari KL Central seharga 15 RM /orang. Saya dan kedua teman perempuan saya sepakat untuk mencoba tempat rekreasinya yang bernama Genting Highland Theme Park. Tempat rekreasi ini memiliki dua jenis lokasi permainan, yaitu Outdoor dan Indoor Theme Park. Dimana, Indoor Theme Park lebih dikhususkan pada permainan untuk anak-anak. Karena keterbatasan waktu, kami hanya membeli tiket untuk Outdoor Theme Park seharga 38 RM /orang.
Rupanya sedang ramai pengunjung pada saat kami kesana, kemungkinan besar dikarenakan memang masih musim liburan. Sejujurnya, Genting Highland Theme Park kurang lebih sama seperti Dunia Fantasi yang ada di Jakarta. Malahan, permainan-permainan yang ada di Dufan jauh lebih menegangkan daripada yang ada di Genting Highland Theme Park. Perbedaannya terletak pada suasananya, Genting Highland Theme Park memiliki suasana yang dingin dan sejuk karena berada di atas pegunungan.
Sayang sekali kami tidak dapat menaiki kereta gantung atau yang disebut dengan Skylift karena sedang mengalami perbaikan. Padahal, dengan menaiki Skylift pengunjung akan dapat melihat pemandangan pegunungan yang berada disekitar Genting Highland. Maka, kami bertiga memutuskan untuk menaiki Monorail yang mengelilingi Genting Highland Theme Park. Setelah usai menaiki monorail, kami bertiga pun diserang rasa lapar dan makan siang di dalam mall yang terdapat di dalam lobby hotel.
Setelah tidak terlalu puas bermain dikarenakan antrian yang panjang pada setiap wahana permainan yang ada disana dan makan siang, maka kami bertiga kembali ke Kuala Lumpur dengan menggunakan bus yang tadi siang sudah kami pesan sebelumnya.