_

Thursday, August 12, 2010

1st Destination: Kuala Lumpur

Alhamdulillah penerbangan saya dan dua teman perempuan saya dari Jakarta ke Kuala Lumpur tepat pada waktunya, tiba pada pukul 10 pagi sesuai jadwal dan kami selamat sampai tujuan liburan pertama, yaitu Kuala Lumpur yang merupakan Ibukota Negara Malaysia. Kami mendarat di bandara khusus Air Asia, LCCT. Perlu diketahui, Air Asia merupakan maskapai penerbangan yang dimiliki Malaysia yang memiliki predikat "The Best Low Cost Airplane Transportation in the World." 

Setelah proses imigrasi di bandara, lalu kami menaiki Bus Express yang terdapat pada bandara menuju KL Central seharga 8 RM/orang. KL Central merupakan pusat transportasi dan terminal yang ada di Kuala Lumpur. 

Sesampainya di KL Central, kami mencari tiket perjalanan untuk ke Genting Highland. Sayangnya, kereta gantung yg ada disana yg disebut Skylift, sedang mengalami perbaikan. Jadi, kami nanti kesana hanya dengan menggunakan bus yang memakan biaya 15 RM /orang. Begitu sudah mendapatkan tiket ke Genting Highland untuk jam 2 siang, masih ada sisa waktu 2 jam lagi. Maka kami melakukan check in hotel yg sudah di pesan sebelumnya, membooking via online di daerah Bukit Bintang. Untuk perjalanan dari KL Central ke Bukit Bintang, kami menggunakan taksi yang harganya 15 RM (taksi yang tidak menggunakan argo) setelah melakukan tawar menawar terebih dahulu. 

Maka sampailah kami di Bukit Bintang, Hotel yang kami tempati bernama Agora dengan biaya sebesar 168 RM /malam. Lokasinya tepat persis di sebrang BB Plaza dan stasiun monorail Bukit Bintang..Setelah menaruh barang bawaan dan berganti baju, lalu kami makan siang dan setelahnya kami kembali ke KL Central untuk melakukan perjalanan naik bus ke Genting Highland dengan menggunakan taksi berargo yang ternyata harganya malah jauh lebih murah, yaitu 9 RM! 

Berbagai macam wisata yang dapat kalian nikmati di Kuala Lumpur adalah sebagai berikut:
 
Theme by BloggerThemes & Dfreebies
This template is brought to you by : allblogtools.com | Blogger Templates